Tips Perawatan Mata yang Sederhana dari Makanan, Olahraga, Hingga Tehnik 20 20 20, Apa Sajakah Itu? Simak!!

- 26 Januari 2022, 15:06 WIB
Tips Perawatan Mata yang Sederhana dari Makanan, Olahraga, Hingga Tehnik 20 20 20, Apa Sajakah Itu? Simak!!
Tips Perawatan Mata yang Sederhana dari Makanan, Olahraga, Hingga Tehnik 20 20 20, Apa Sajakah Itu? Simak!! /Instagram e.borneoland

Pertahankan berat badan yang sehat karena kelebihan berat badan atau obesitas meningkatkan risiko terkena diabetes.

Baca Juga: Tips Menjadi Content Creator, Salah Satu Pekerjaan yang Tidak Mengharuskan untuk Masuk ke Kantor

Memiliki diabetes menempatkan Anda pada risiko lebih tinggi terkena retinopati diabetik atau glaukoma.

Lakukan olahraga teratur sebab olahraga dapat membantu mencegah atau mengontrol diabetes, tekanan darah tinggi, dan kolesterol tinggi.

Sejumlah penyakit tersebut dapat menyebabkan beberapa masalah pada mata atau penglihatan anda.

Jadi, jika Anda berolahraga secara teratur, Anda dapat menurunkan risiko terkena masalah mata dan penglihatan ini.

Baca Juga: Tips Persiapan Bagi Pasangan yang Bertunangan serta Tips Mengatur Keuangan Pasangan Baru Menikah

Memakai kaca mata hitam untuk mengurangi paparan sinar matahari dapat merusak mata Anda dan meningkatkan risiko katarak dan degenerasi makula terkait usia.

Lindungi mata Anda dengan menggunakan kacamata hitam yang menghalangi 99 hingga 100% radiasi UV-A dan UV-B.

Pakailah pelindung mata untuk mencegah cedera mata, Anda memerlukan pelindung mata saat bermain olahraga tertentu, bekerja di pekerjaan seperti pekerjaan pabrik dan konstruksi, dan melakukan perbaikan atau proyek di rumah Anda.

Halaman:

Editor: Patriano Jaya Maleh

Sumber: medlineplus.gov


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x