Presiden Jokowi Marah Besar, Ancam Pecat dan Resuffle Sejumlah Pejabat, Ada Apa Ya ?

- 28 Maret 2022, 09:16 WIB
Presiden Jokowi berpidato dalam kegiatan Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia, di Nusa Dua, Bali
Presiden Jokowi berpidato dalam kegiatan Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia, di Nusa Dua, Bali /Instagram @jokowi/

PORTALKALTENG - Beredar sebuah video yang memperlihatkan Presiden Jokowi tengah pidato dan marah-marah sehubungan dengan beberapa hal.

Presiden Jokowi nampak uring-uringan dan marah-marah kepada sejumlah kementrian yang menghabiskan anggaran dengan membeli sejumlah peralatan dengan cara import dari sejumlah negara.

Andai saja anggaran sejumlah kementrian yang sangat besar itu digunakan untuk membeli peralatan produksi dalam negeri, maka akan mendapatkan stimulus pendapatan nasional yang cukup baik ditengah keterpurukan saat ini.

Baca Juga: Inilah 7 Waktu Mustajab Terkabulnya Doa, Salah Satunya Berdoa di Hari Senin

"Silahkan cek, saya sedih. Belinya semua barang-barang import. Padahal kita memiliki pengadaan barang dan jasa, anggaran modal pusat itu Rp526 Triliun, Daerah, Gubernur, Bupati, Wali Kota itu Rp535 Triliun, BUMN jangan lupa, saya detailkan lagi Rp420 Triliun. Ini gede banget, besar sekali," kata Presiden Jokowi, seperti yang Portalkalteng.com kutip dari kanal YouTube Hersubeno Point, Senin, 28 Maret 2022.

Salah satunya adalah mengenai import CCTV dan tempat tidur rumah sakit yang juga ternyata hasil import.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Senin, 28 Maret 2022: Saksikan Kelanjutan Kisah Sinetron Dewi Rindu

"CCTV beli import, didalam Negeri ada yang bisa produksi. Apa-apaan ini, dipikir kita bukan negara yang maju. Menteri Kesehatan, Alkes (alat kesehatan), tempat tidur untuk rumah sakit, produksi sendiri, saya lihat di Yogja ada, di Bekasi dan Tanggerang juga ada. Beli import ? apa mau kita terus-teruskan ?, " kata Jokowi.

Baca Juga: Inilah 7 Waktu Mustajab Terkabulnya Doa, Salah Satunya Berdoa di Hari Senin

Halaman:

Editor: Febbri Yanto Susanto

Sumber: Youtube Hersubeno Point


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x