PLN Lakukan Percepatan Penormalan Gardu Distribusi di Wilayah Aman dari Ketinggian Banjir

- 18 November 2021, 17:41 WIB
Normalisasi listrik di wilayah Katingan dilakukan secara bertahap
Normalisasi listrik di wilayah Katingan dilakukan secara bertahap /PLN

PORTALKALTENG - Banjir yang melanda Kabupaten Katingan Kalimantan Tengah membuat PT PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Kasongan bergerak cepat untuk mengamankan listrik di banjir Kabupaten Katingan beberapa waktu lalu.

Dalam waktu kurang dari 24 jam PLN berhasil amankan 41 Gardu listrik yang tergenang banjir, sebanyak 4.620 pelanggan terdampak padam akibat banjir tersebut.

PLN menurunkan sebanyak 40 personil tim Pelayanan Teknik untuk amankan dan siaga 24 jam untuk patroli pengamanan listrik.

Fokus utama PLN adalah mengamankan jaringan kelistrikan untuk keselamatan masyarakat dengan cara memutus aliran listrik dilokasi tersebut.

Baca Juga: Update : 20 Kelurahan dari 5 Kecamatan di Kota Palangkaraya Terendam Banjir, Lebih dari 5 ribu KK Terdampak

Apabila air mulai masuk ke rumah, agar warga secara mandiri segera mencabut semua stop kontak, dan letakkan peralatan elektronik ke tempat yg lebih tinggi, serta matikan listrik dari Mini Circuit Breaker (MCB) pada kWh meter.

PLN terus siaga dan melakukan upaya-upaya dengan memantau debit air untuk menjaga keamanan dan keselamatan masyarakat sekitar.

PLN ULP Kasongan melakukan langkah pengamanan sistem kelistrikan saat banjir di wilayah Kasongan dan sekitarnya.

Baca Juga: Solusi Banjir dari Menteri LHK : Rencanakan Pola Pemukiman Gunakan Kearifan Lokal Seperti Rumah Panggung

Halaman:

Editor: Patriano Jaya Maleh

Sumber: PLN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x