9 SD Terbaik di Kota Pontianak Terakreditasi A Menjadi Pilihan Saat PPDB

1 Juni 2023, 08:52 WIB
Foto saat siswa SD Mujahidin Pontianak sedang belajar atau ujian try out. /Instagram @sdmujahidinpontianak/

PORTAL KALTENG - Berikut ini adalah daftar Sekolah Dasar (SD) terbaik di Kota Pontianak Kalimantan Barat berdasarkan akreditasi dari Kemendikbud.

Bagi anda yang bingung mencari Sekolah Dasar atau SD terbaik di Kota Pontianak, maka pada artikel ini akan dijelaskan sehingga cocok dan menjadi rekomendasi untuk memilih sekolah saat PPDB.

Walaupun di Kota Pontianak memang cukup banyak sekolah maupun perguruan tinggi, karena Pontianak merupakan pusat pendidikan di Provinsi Kalimantan Barat. Namun penting untuk diketahui mana saja sekolah terbaik.

Baca Juga: Daftar SMA Terbaik di Kota Pontianak Kalimantan Barat, Nomor 1 Bukan SMA Negeri

Berdasarkan data yang dirilis oleh BANSM Kemendikbud, berikut ini adalah daftar SD terbaik di Kota Pontianak Kalimantan Barat yang sudah terakreditasi A:

1. SD MUJAHIDIN Pontianak
Sekolah dengan nomor NPSN 30105043 ini menjadi terbaik di Kota Pontianak dan telah terakreditasi A.

Untuk diketahui, bahwa SD Mujahidin terletak di Jl. MT Haryono Jl. Jenderal Ahmad Yani, Kelurahan Akcaya, Kecamatan Pontianak Sel., Kota Pontianak, Kalimantan Barat.

Baca Juga: Contoh Teks Pidato Pembina Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila, 1 Juni 2023

2. SD GEMBALA BAIK II Pontianak yang terletak di Jalan Ahmad Yani Komplek Persekolahan Gembala Baik Pontianak juga telah terakreditasi A dengan nomor NPSN 30105048.

3. SD NEGERI 71 PONTIANAK BARAT dengan NPSN 30105050 terletak di Jalan Yam Sabran Perumnas II Kelurahan sungai Beliung Kecamatan Pontianak Barat Kota Pontianak Kalimantan Barat memperoleh Akreditas A. 

4. SDS BRUDER DAHLIA  terletak di Jl. Gajahmada No. 101 Pontianak mendapatkan Akreditas A dengan nomor NPSN 30105054.

Baca Juga: Peroleh Kompensasi dari Bank Dunia Sebesar USD 110 juta, Gubernur Isran Nyatakan Hal Ini

5. SD GEMBALA BAIK I NPSN 30105059 mendapatkan akreditas A, beralamat di Jalan Pangsuma No 2 Pontianak Kalimantan Barat.

6. SD LKIA dengan NPSN 30105061 terletak di Jalan Ahmad Yani No 5 Pontianak Kalimantan Barat. Sekolah ini mendapat akreditas A.

7. SD NEGERI 37 PONTIANAK TENGGARA NPSN: 30105088 di Jalan Adisucipto Gg. 777 Pontianak Kalimantan Barat dengan perolehan
akreditas A.

Baca Juga: Link Download Tema dan Logo Peringatan Hari Lahir Pancasila 2023

8. SD NEGERI 39 PONTIANAK KOTA NPSN: 30105093 di Jl. Gusti Hamzah Pontianak Kalimantan Barat dengan perolehan akreditasi A.

9. SD NEGERI 33 PONTIANAK UTARA

Sekolah ini terletak  di Jalan Kebangkitan Nasional Gg. Bentasan I Pontianak Kalimantan Barat dengan perolehan akreditas A dengan NPSN 30105102.

Baca Juga: Tim Dosen FK Untan Berikan Penyuluhan Kasus Tersedak dan Luka Bakar di UPT Puskesmas Perumnas I

Selain mendapat akreditasi A, sekolah tersebut juga memiliki fasilitas dan sistem belajar mengajar, program sekolah baik formal maupun ekstrakulikuler serta administrasi yang baik sehingga memang layak mendapat nilai yang baik dari Kemendikbud serta menjadi rekomendasi bagi masyarakat Kalimantan Barat.

Editor: Muhammad Rokib

Sumber: bansm.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler