300 Ribu Tentara Cadangan Israel Dikerahkan, Penduduk Disarankan Siapkan Stok Untuk 3 Hari di Bunker

- 10 Oktober 2023, 13:28 WIB
Serangan balasan Israel terhadap Hamas di Jalur Gaza, Palestina
Serangan balasan Israel terhadap Hamas di Jalur Gaza, Palestina /Reuters /

PORTAL KALTENG - Situasi perang yang diumumkan pemerintah Israel membuat negara ini mulai menggerakkan pasukannya menuju Jalur Gaza.

Serangan kelompok Hamas pada Sabtu lalu membuat Israel memobilisasi 300 ribu tentara cadangannya.

Pertempuran IDF dengan pejuang kelompok Hamas di berbagai titik terutama di sekitar Jalur Gaza terus berlangsung.

Baca Juga: H Nadalsyah Siap Mencalonkan Diri Menjadi Gubernur Kalimantan Tengah Jika Raih Suara Terbanyak di Pileg 2024

Korban sipil dan militer terus berjatuhan baik dari pihak Israel maupun kelompok Hamas dan warga Palestina.

IDF sudah menyampaikan kepada warga Israel untuk bersiap berlindung di tempat perlindungan selama 3 hari.

Selain itu pertempuran di sisi Israel Lebanon juga terjadi antara IDF dan Hizbullah.

Baca Juga: Israel Nyatakan Situasi Perang Usai Serangan Kelompok Hamas yang Tewaskan Puluhan Orang

IDF sendiri sedang menyiapkan serangan masif ke Jalur Gaza dengan dalih memberantas kelompok Hamas.***

Editor: Patriano Jaya Maleh

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x