Ringkasan Materi Penerapan Tekanan Dalam Kehidupan Sehari-Hari Kelas 8 SMP

4 Juni 2022, 11:28 WIB
Ilustrasi belajar. Inilah pembahasan tiga jenis tekanan dalam materi penerapan tekanan pada kehidupan sehari-hari. /Unsplash.com/Annie Spratt

PORTALKALTENG- Ada tiga jenis tekanan dalam materi penerapan tekanan pada kehidupan sehari-hari.

Penerapan tekanan zat padat dalam kehidupan sehari-hari seperti manusia menggunakan kapak yang memiliki mata yang tajam.

Penerapan tekanan dalam kehidupan sehari-hari juga meliputi manusia yang hidup di daerah bersalju maka mereka membuat alas sepatu lebih besar karena mampu memperkecil tekanan berat tubuh pada salju.

Baca Juga: 7 Solusi Hadapi Hidup yang Nggak Baik-baik Aja, Nomor 3 Mudah untuk Dilakukan

Kemudian, sol sepatu sepak bola yang dibuat tidak rata supaya memperbesar gaya tekan terhadap tanah merupakan penerapan tekanan dalam kehidupan sehari-hari.

Selanjutnya, penerapan tekanan dalam kehidupan sehari-hari yaitu penggunaan kapal laut, kapal selam, galangan kapal, hidrometer dan jembatan poton.

Baca Juga: Berikut Kumpulan 10 Soal Essay PKK Kelas XI SMK Semua Jurusan

Lalu, BMKG menggunakan Barometer Aneroid sebagai alat untuk mengukur tekanan udara yang terbuat dari logam.

Penerapan tekanan dalam kehidupan sehari-hari yaitu aliran tekanan darah dan tekanan gas pada proses pernafasan manusia.

Baca Juga: Podcast Denny Sumargo bersama Ridwan Kamil menjadi Sorotan Usai Hilangnya Emmeril Kahn Mumtadz

1. Aliran tekanan darah

Tekanan yang diberikan saat jantung memompa darah ke pembuluh arteri. Dorongan darah tersebut yang melewati dinding pembuluh darah maka disebut tekanan darah. Tekanan darah itulah yang memiliki prinsip hukum Pascal.

Tekanan darah diukur menggunakan tensimeter atau sfigmomanometer. Normal tekanan darah pada manusia adalah 120/80 mmHg, angka pertama yang dinamakan sistole sedangkan angka kedua disebut diastole.

2. Tekanan gas pada proses pernafasan manusia

Proses pernapasan manusia lebih dikenal dengan proses inspirasi menggunakan prinsip hukum Boyle. Proses inspirasi mulai dari rongga dada membesar, paru-paru mengembang, volume yang bertambah dan tekanan udara kecil.

Baca Juga: Ringkasan Materi Sistem Operasi Kelas 10 SMK Teknik Komputer Jaringan

Proses inspirasi merupakan proses pertukaran oksigen (O2) dan karbon dioksida (CO2) yang terjadi dalam alveolus. Pertukaran tersebut berlangsung secara difusi.

Difusi adalah perpindahan zat yang terlalut dari daerah yang memiliki kosentrasi dan tekanan persial tinggi ke daerah yang kosentrasi dan tekanan rendah.***

Editor: Febbri Yanto Susanto

Sumber: Modul Pengayaan IPA SMP/MTS Kelas VIII

Tags

Terkini

Terpopuler