Prediksi Persebaya Surabaya vs Dewa United di BRI Liga 1 : Head to Head, Line Up, dan Skor Akhir

31 Maret 2024, 18:08 WIB
Prediksi skor laga Persebaya Surabaya vs Dewa United di BRI Liga 1 pekan ke-31 /Persebaya.id/

PORTAL KALTENG - Prediksi Persebaya vs Dewa United yang akan berlangsung dilaga pembuka pekan ke-31 BRI Liga 1. Laga kali ini akan digelar pada, Senin 1 April 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo.

Ditengah upaya untuk bangikit tim tuan rumah akan mendapat hadangan dari tim yang secara performa nyaris mencatatkan perolehan sempurna dalam lima pekan terakhir.

Dimana tim tamu Dewa United mencatatkan empat kemenangan dan sekali kalah dalam lima pekan terakhir.

Sedangkan bagi Persebaya Surabaya, tim berjulukan Bajul Ijo tersebut mencatatkan total dua kemenangan, dua hasil imbang, dan sekali merasakan kekalahan.

Pada laga pekan lalu skuad asuhan pelatih Paul Munster tersebut berhasil menang tipis atas Arema FC dengan skor 0-1.

Sementara Dewa United berhasil menang telak atas Persita Tanggerang dengan skor 4-1 pada, Rabu 27 Maret 2024.

Head to Head

Secara head to head Persebaya Surabaya berhasil unggul atas Dewa United dengan dua kemenangan yang berhasil mereka raih.

Sedangkan laga pertemuan terakhir kedua tim pada, Sabtu 30 September 2023 lalu berakhir dengan skor imbang 1-1.

30-9-2023 Dewa United FC 1:1 Persebaya Surabaya 

15-4-2023 Persebaya Surabaya 3:0 Dewa United FC 

24-12-2022 Dewa United FC 1:2 Persebaya Surabaya

Prediksi Line Up

Persebaya Surabaya (4-3-3) : Andhika Ramadhani; Arief Catur, Dušan Stevanović, Yan Victor, Reva Adi Utama; Andre Oktaviansyah, Kadek Raditya, Róbson Duarte; Toni Firmansyah, Bruno Moreira Soares, Paulo Henrique.

Pelatih : Paul Munster

Dewa United (4-2-3-1) : Sonny Stevens; Agung Mannan, Risto Mitrevski, Brian Fatari, Ady Setiawan; Asep Berlian, Theo Fillo Numberi; Ahmad Nufiandani, Dimitris Kolovos, Feby Eka Putra; Alex Martins Ferreira.

Pelatih : Jan Olde Riekerink

Prediksi Skor

Adapun prediksi skor laga Persebaya vs Dewa United kali ini adalah 1-1.***

Editor: Febbri Yanto Susanto

Tags

Terkini

Terpopuler