Timnas Indonesia Berpeluang Lolos Ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023, Jika Hal Ini terjadi

20 Januari 2024, 18:33 WIB
Timnas Indonesia berpeluang lolos ke babak selanjutnya di Piala Asia 2023 jika berhasil melakukan hal ini / ANTARAFOTO/Yusran Uccang./ANTARA FOTO

PORTAL KALTENG - Timnas Indonesia secara dramatis berhasil mengalahkan Timnas Vietnam dalam laga yang berlangsung di pertandingan kedua babak group D Piala Asia 2023.

Dalam laga yang digelar kemarin, Jumat 19 Januari 2024 skuad asuhan Shin Tae-yong berhasil menang tipis atas Vietnam dengan skor 1-0.

Laga tersebut berlangsung alot dengan silih berganti jual beli serangan yang diperagakan kedua tim.

Baca Juga: Debat Cawapres Diminta Kupas Tuntas Tema Masyarakat Adat

Gol semata wayang pada laga ini tercipta dari titik putih pada menit ke-42 oleh Asnawi Mangkualam yang berhasil menjebol gawang Timnas Vietnam yang dikawal Filip Nguyen.

Kemenangan itu membuat Timnas Indonesia berada diperingkat ketiga pada klasemen sementara Group D dengan total raihan 3 poin.

Pada laga berikutnya Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Jepang yang pada laga sebelumnya mengalami kekalahan atas Timnas Irak. 

Baca Juga: 8 Rahasia Sukses Mengecilkan Perut Buncit dengan Mudah : Ternyata Stres Jadi Faktor Penting

Laga Jepang vs Indonesia tentu tidaklah mudah namun jika Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Timnas Jepang, maka peluang Timnas Garuda untuk dapat lolos ke babak selanjutnya akan terbuka lebar.

Dalam sejarah pertemuan antara Jepang dan Indonesia, Timnas Garuda pernah mencatatkan torehan manis dimana Timnas Indonesia pernah menahan imbang Timnas Jepang.

Baca Juga: Streaming Gratis Villarreal VS Mallorca Liga Spanyol Pekan Ke-21 : Situs Aman dan Tidak Membahayakan

Pertandingan itu terjadi pada 28 Mei 1989 silam dihelatan kualifikasi Piala Dunia tersebut Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Timnas Jepang dengan skor kaca mata.***

Editor: Febbri Yanto Susanto

Tags

Terkini

Terpopuler