Gantikan Ronald Koeman di Barcelona, Xavi Hernandez Sangat Antusias

8 November 2021, 22:57 WIB

PORTALKALTENG - Manajer anyar Barcelona, Xavi Hernandez mengutarakan penilainnya didapuk untuk menggantikan posisi Ronald Koeman.

Sebelumnya, tim Barcelona dipimpin oleh Ronald Koeman.

Namun, prestasi yang memburuk pada 2021-2022 dan sejak kepergian Lionel Messi membuat Ronald Koeman harus merelakan posisinya di Barcelona.

Usai memecat Barcelona, nama Xavi Hernandez digadang-gadang menjadi kandidat utama untuk menggantikan Ronald Koeman.

Sebelum Xavi Hernandez resmi menjadi pelatih anyar, Barcelona dipimpin oleh Sergi Barjuan sebagai interim.

Kini, Barcelona telah meresmikan Xavi Hernandez sebagai pelatih anyar.

Baca Juga: Dituding Lebih Mementingkan Formula E dari Pada Banjir, Wakil Gubernur DKI Jakarta Angkat Bicara

"Saya sangat bersemangat! Saya telah menerima banyak pesan dari keluarga saya, teman-teman saya, mantan rekan kerja saya juga," kata Xavi Hernandez.

Jabatan baru yang diperoleh Xavi membuat ia mengungkapkan terima kasih kepada presiden Barcelona, Joan Laporta.

"Saya ingin berterima kasih kepada presiden. Saya mendapat telepon dari Laporta dan mereka memberi tahu saya bahwa mereka membutuhkan saya di sini. Saya berjanji kepada para penggemar bahwa kami akan bekerja keras," ucap pria berusia 41 tahun itu.

Meskipun baru tiba di Barcelona, Xavi berujar tentang tuntutannya ke para pemain untuk memperbaiki performa yang dimiliki Barcelona.

"Saya akan menuntut banyak dari para pemain, tetapi saya akan membantu mereka. Bagi saya, merupakan keuntungan mengetahui kapten, Busquets, Pique, Alba, Roberto, dan pemain seperti Ter Stegen," tuturnya.***

Artikel telah tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul Resmi Gantikan Ronald Koeman di Barcelona, Xavi Hernandez: Saya Sangat Bersemangat

Editor: Hendrikus Sismanto Jueldis Imban

Sumber: Barca TV

Tags

Terkini

Terpopuler