Andriy Shevchenko Kembali Berkarir di Italia. Shevchenko Ditunjuk Sebagai Pelatih Anyar Cagliari

8 November 2021, 14:07 WIB

PORTALKALTENG - Mantan Pemain AC Milan Andriy Shevchenko kembali berkarir di Italia.

Bukan sebagai pemain Rossoneri, Shevchenko ditunjuk sebagai pelatih anyar Cagliari.

Klub Serie A itu mengatakan telah mencapai kesepakatan dengan Shevchenko hingga 30 Juni 2024.

Penunjukan mantan pelatih timnas Ukraina itu disampaikan langsung pihak klub pada Minggu 7 November.2021.

Baca Juga: Daftar Pinjol Resmi Berizin OJK Terbaru November 2021

Sebelumnya, pelatih Genoa Davide Ballardini memutuskan berpisah dengan klub setelah bermain imbang 2-2 melawan Empoli pada hari Jumat 5 November 2021.

Shevchenko, 45, diangkat sebagai pelatih kepala Ukraina pada 2016.

Namun setelah kalah 4-0 melawan Inggris di perempat final EURO 2020, ia mengundurkan diri.

Pemenang Ballon D'or tahun 2004, yang memiliki satu gelar Liga Champions UEFA pada tahun 2003.

Ia juga meraih satu gelar Serie A pada tahun 2004 dengan AC Milan, juga bermain untuk Chelsea dan Dinamo Kiev.

Menjadi pemain yang paling banyak mencetak gol dan pemain dengan caps terbanyak kedua dalam sejarah Ukraina, Shevchenko dianggap sebagai legenda. ***

 

Editor: Hendrikus Sismanto Jueldis Imban

Sumber: Anadolu Agency

Tags

Terkini

Terpopuler