Kinerja Positif Sektor Industri Makanan Minuman Kemenperin Gali Potensi Kerja Sama antara Indonesia Taiwan

- 27 November 2021, 14:26 WIB
Kegiatan The 3rd Indonesia Taiwan Dialogue on The Food Industry
Kegiatan The 3rd Indonesia Taiwan Dialogue on The Food Industry /kemenperin

PORTALKALTENG - Kinerja sektor industri makanan dan minuman (mamin) terus menunjukkan sisi positifnya di tengah masa pandemi.

Industri mamin terbukti menjadi salah satu sektor unggulan dengan kinerjanya yang gemilang.

Hal tersebut terlihat dari meningkatnya permintaan produk pangan pada pasar domestik maupun internasional mengalami tren peningkatan yang relatif stabil.

Pada kuartal III tahun 2021, industri mamin berkontribusi sebesar 38,91% terhadap pertumbuhan PDB industri pengolahan nonmigas.

Direktorat Jenderal Industri Agro Kementerian Perindustrian terus mendorong kerja sama antar pemangku kepentingan di sektor industri makanan dan minuman, salah satunya dengan industri-industri yang berasal dari Taiwan.

Baca Juga: Potensi Baesar Industri Halal, Kemenperin Fokos Dorong Tumbuhnya Kawasan Industri Halal di Indonesia

“Kerja sama kedua negara perlu didorong untuk memenuhi permintaan global akan produk pangan,” kata Plt. Direktur Jenderal Industri Agro Kemenperin Putu Juli Ardika dalam The 3rd Indonesia – Taiwan Dialogue on The Food Industry yang diselenggarakan secara hybrid beberapa waktu lalu.

Kegiatan tersebut dilaksanakan bersama bersama dengan Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) di Taipei dan diikuti oleh pemangku kepentingan industri mamin.

Pertemuan kerja sama ini juga mengedepankan kolaborasi industri dengan berbagai pihak dari dalam negeri seperti Gabungan Produsen Makanan dan Minuman Seluruh Indonesia (GAPMMI), peneliti dari Institut Pertanian Bogor (IPB), Balai Besar Industri Agro (BBIA) dan Balai Besar Kimia dan Kemasan (BBKK).

Halaman:

Editor: Patriano Jaya Maleh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x