Jangan Khawatir, Inilah 7 Cara Rayakan Hari Valentine 2022 meski tak Punya Pasangan

- 12 Februari 2022, 14:13 WIB
Ilustrasi. Rayakan hari Valentine tanpa pasangan
Ilustrasi. Rayakan hari Valentine tanpa pasangan /Pixabay/StockSnap/

PORTALKALTENG- Tidak punya pasangan saat Hari Valentine, ada cara untuk merayakannya.

Hari Kasih Sayang atau lebih dikenal Hari Valentine adalah hari yang telah ditunggu oleh pasangan diseluruh dunia.

Hari Valentine dirayakan setiap 14 Februari.

Hari Valentine sebagai suatu momen untuk menunjukkan rasa kasih sayang kepada pasangan.

Baca Juga: Single Saat Valentine Day? Rayakan Bersama Orangtua Bisa Jadi Solusi, Bersama Sahabat Juga bisa

Banyak hal yang dilakukan untuk menunjukkan rasa tersebut pada Hari Valentine, seperti saling memberi kado istimewa, mengajak kencan dan lain sebagainya.

Namun, bagaimana dengan kamu yang tidak atau belum memiliki pasangan?

Tak perlu khawatir, bagi yang masih jomblo atau tanpa pasangan bisa merayakan Hari Valentine dengan banyak cara lainnya.

Berikut cara merayakan Hari Valentine walaupun tida punya pasangan:

Baca Juga: Sedang LDR Saat Valentine Day? Ini Cara Biar Kamu Tetap Bisa Merayakan Hari Kasih Sayang Bersama Doi

1. Melakukan Perawatan Diri

Merawat diri adalah momen yang paling cocok untuk bersantai. Mungkin banyak yang biasanya menunda karena tidak mempunyai waktu luang.

Nah, saat Hari Valentine lah kamu bisa melakukan perawatan diri. Kamu dan sahabat bisa memanjakan diri dan mendapatkan waktu yang berkualitas di Hari Kasih Sayang ini.

2. Bersantai di Rumah

Kamu bisa bersantai di rumah sambil memanjakan diri. Misalkan mandi dan berendam sambil mendengarkan musik. Tidak lupa untuk menyalakan lilin aromaterapi.

Memakai masker wajah sambil memngoleskan lotion ke seluruh tubuh. Kamu juga bisa memakai nail art sesuka hati kamu dengan begitu kamu sudah dapat melakukan SPA ala diri sendiri di rumah di Hari Valentine.

Baca Juga: 5 Cara Sederhana Untuk Mengekspresikan Cinta dan Kasih Sayang di Hari Valentine, Mari Simak Informasinya

3. Nonton Film

Saat Hari Valentine, enaknya nonton film sambil makan camilan. Kamu dapat menonton film apa pun yang kamu inginkan.

4. Pesta Anti-Valentine

Kamu bisa mengadakan party anti-Valentine bersama teman-teman jomblo yang lain. Kamu tidak sendiri melajang. Ada banyakjomblo disekitar lingkungan kamu.

Kalian bisa menghabiskan waktu bersama dan berbincang terkait hari Valentine.

5. Habiskan Waktu Bersama Hewan Peliharaan

Kamu dapat menghabiskan seluruh Hari Valentine dengan hewan peliharaan. Jika kamu tidak memiliki hewan peliharaan, kamu dapat melakukannya dengan cara lain. Kamu bisa pergi ke kebun binatang, toko hewan peliharaan, kafe kucing, atau mengunjungi teman yang memiliki hewan peliharaan.

Baca Juga: 4 Puisi Cinta Romantis Karya Penyair Indonesia Ini Bisa Kamu Tulis di Kartu Ucapan Hari Valentine

6. Pergi Gym

Jika kamu tidak memiliki pasangan untuk diajak keluar. Tidak salah saat Hari Valentine gunakan waktu kamu untuk pergi ke gym. Mulai hidup sehat, bugar dan kuat serta menawan.

7. Masak Sendiri di Rumah

Kamu dapat menghabiskan Hari Valentine dengan belajar cara memasak apa pun. Hasilnya, kamu dapat mempelajari sesuatu yang baru dan menikmati makan malam buatan sendiri yang lezat.

Kamu juga bisa mengajak anggota keluarga lainnya untuk memasak bersama.

Baca Juga: Hello Ladies, Berikut Rekomendasi Kado Valentine Day yang Bisa Kamu Berikan Untuk Para Lelakimu

Kamu tidak kesepian dan benar-benar membuat kamu bahagia dengan orang-orang tersayang di Hari Valentine.***

Editor: Febbri Yanto Susanto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah