Poco F4 GT vs. Realme GT 2 Pro, Perbandingan Smartphone Flagship yang Mengusung Jenis Chipset yang Sama

- 28 April 2022, 06:15 WIB
Penampakan perangkat smartphone Poco F4 GT Cyber Yellow (kiri) dan Realme GT 2 Pro Paper White (kanan).
Penampakan perangkat smartphone Poco F4 GT Cyber Yellow (kiri) dan Realme GT 2 Pro Paper White (kanan). / /po.co/realme.com / edited by. Portalkalteng/

PORTALKALTENG - Andalkan jenis chipset yang serupa, disinilah anda akan mendapati perbandingan antara Poco F4 GT dan Realme GT 2 Pro.

Baca Juga: Perbandingan Realme C35 dan Xiaomi Redmi Note 11: Komparasi Fitur hingga Harga Smartphone Mid-Range Teranyar

Perbandingan yang akan disajikan khusus untuk Poco F4 GT dan Realme GT 2 Pro kali ini akan membantu anda untuk mengetahui detail terkait letak perbedaan pada kedua perangkat smartphone ini.

Poco F4 GT dan Realme GT 2 Pro merupakan kombinasi smartphone yang dinilai cocok untuk dikemas perbandingannya dalam bentuk komparasi atas beberapa pertimbangan.

Secara garis besar persamaan yang ditonjolkan oleh keduanya tampak sama-sama menargetkan pasar dan konsumen yang sama yaitu menengah ke atas dan orang yang menginginkan ponsel pintar dengan performa yang tinggi.

Dengan demikian, lantas apa saja yang membedakan Poco F4 GT dan Realme GT 2 Pro satu dengan lainnya?

Daripada penasaran mari simak, ulasan perbandingan yang dapat anda cermati melalui sajian komparasi berikut.

Peluncuran

Berbicara mengenai peluncurannya secara global, baik Poco F4 GT maupun Realme GT 2 Pro sama-sama diluncurkan pada tahun 2022 ini.

Peluncuran global dari kedua smartphone ini terpaut selisih selama 4 bulan, yang mana Realme GT 2 Pro telah lebih dahulu diperkenalkan pada Januari 2022 dan di April 2022 barulah Poco F4 GT muncul secara global di hadapan publik.

Body

Perangkat ini masing-masing memiliki bobot perangkat yang selisihnya tidak jauh berbeda.

Bobot sebesar 210 gram ada pada Poco F4 GT dan Realme GT 2 Pro membawa bobot hingga mencapai 199 gram.

Masing-masing keunggulan juga dihadirkan melalui build perangkat ini, dengan bawaan Psychal magneting pop-up gaming triggers yang tampak menyasar para konsumen gamers pada Poco F4 GT.

Sedangkan Realme GT 2 Pro mungkin akan disenangi oleh para konsumen yang gemar menantang diri dengan aktivitas ekstrem melalui kehadiran Splash resistant yang tahan percikan.

Jika anda merupakan pengguna yang mengutamakan desain dengan ketahanan dan skalabilitas, maka Poco F4 GT dapat dianggap mengungguli dengan dominannya material kaca pada body perangkatnya.

Pada Realme GT 2 Pro, bahan yang disusung sendiri merupakan material berbasis bio-polimer yang disebut berasal dari bahan daur ulang kertas yang menarik bagi para pecinta keramahan lingkungan.

Jaringan

Kemampuan menangkap jaringan secara maksimum berada pada tingkat 5G pada kedua-duanya.

Bahkan Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by) menjadikan kedua smartphone ini mampu menampung dua kartu SIM yang dapat dijalankan secara bersamaan.

Display

Tak perlu diragukan lagi ketangguhan layar dari keduanya, sebab perlindungan berupa Corning Gorilla Glass Victus dapat menjamin hal tersebut.

Hanya saja, perbedaan tampak mulai terlihat pada resolusi layar yang dibawakan.

Poco F4 GT membawa kualitas resolusi layar sebesar 1080 x 2400 dengan kerapat piksel yang menyentuh angka ~395 ppi, setelah dikalkulasikan bersama bentangan layar yang berukuran 6,67 inci.

Maka dari itu, Realme GT 2 Pro boleh lebih unggul karena telah menanamkan panel layar berukuran 6,7 inci dengan resolusi 1440 x 3216 serta kerapatan piksel yang dihasilkan yaitu ~526 ppi besarnya.

Pada dasarnya baik Poco F4 GT maupun Realme GT 2 Pro, telah sama-sama mengusung layar jenis AMOLED.

Tetapi Realme GT 2 Pro menyertakan teknologi LTPO2 pada layar AMOLED miliknya dengan kemampuan berupa refresh rate yang dapat mengakomodasi efisiensi kebutuhan daya pada layar.

Performa

Persamaan paling menonjol pada Poco F4 GT dan Realme GT 2 Pro adalah performa yang dapat dikatakan hampir serupa karena mengusung jenis chipset yang sama persis yaitu Qualcomm SM8450 Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm).

Chipset yang dibawakan terdiri dari 8 inti prosesor, lengkap dengan GPU Adreno 730.

Untuk menunjang performa, lagi-lagi kedua-duanya bahkan menyediakan pilihan varian perangkat dengan RAM dan memori internal sebesar 8/128 GB dan 2/256 GB.

OS dan UI

Sistem operasi Android yang diusung sama-sama mengandalkan versi 12 yang didampingi dengan User Interface (UI) teranyar bawaan masing-masing brand.

Dengan MIUI 13 yang ada pada Poco F4 GT sebagai bagian dari perusahaan Xiaomi dan Realme UI 3.0 yang terdapat pada Realme GT 2 Pro.

Kamera

Sektor kamera yang ada pada kedua perangkat tampak kompak dengan mengandalkan sebanyak 3 buah kamera pada alat bidikan utama.

Hanya saja, resolusi yang dibawakan dapat dikatakan cukup berbeda dengan 64 MP kamera utama, 8 MP ultrawide kamera, dan 2 MP micro camera pada Poco F4 GT.

Dan Realme GT 2 Pro menawarkan kamera di bagian belakang yang meliputi 50 MP kamera utama, 50 MP ultrawide kamera, dan 3 MP microscope camera.

Untuk kamera depannya sendiri, Poco F4 GT menyisipkan kamera 20 MP dan Realme GT 2 Pro dengan kamera 32 MP.

Baterai

Realme GT 2 Pro boleh menawarkan kapasitas baterai 5000 mAh yang sedikit lebih besar dari Poco F4 GT yang memberikan sokongan kapasitas baterai 4700 mAh.

Akan tetapi, Poco F4 GT mengungguli dalam hal kecepatan pengisian daya yang mengandalkan teknologi FastCharging 120W yang dapat mengisi daya baterai sampai 100 persen dalam waktu 17 menit.

Teknologi FastCharging juga dihadirkan oleh Realme GT 2 Pro, hanya saja kecepatannya masih pada angka 64W yang dengan waktu pengisian penuh selama 33 menit lamanya.

Fitur Tambahan

Sisi keamanan juga telah ditunjang oleh keduanya melalui pemindai sidik jari yang nampaknya kedua brand memilih posisi penempatan sensor yang berbeda.

Sensor sidik pemindai sidik jari pada Poco F4 GT pada sisi samping perangkat, sementara Realme GT 2 Pro pada sisi bawah perangkat.

Dalam hal konektivitasnya, fitur NFC sama-sama didukung pada kedua smartphone hanya saja beberapa kegunaan pada aplikasi tertentu dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Poco F4 GT dengan keberadaan port infra merah.

Harga

Berikut adalah masing-masing dari harga kedua smartohone yang mengacu pada varian RAM dan memori 12/256 GB.

1. Poco F4 GT 12/256 GB : sekitar Rp10.600.000

2. Realme GT 2 Pro 12/256 : Rp9.499.000

Sebagai catatan, perlu diingat bahwa harga yang tertera pada Poco F4 GT bukanlah harga resmi di Indonesia melainkan berdasarkan harga yang dipatok dengan mata uang euro yang dikonvensikan ke rupiah.

Sehingga, untuk harga resminya apabila Poco F GT telah resmi memasuki pasar Indonesia, kurang lebihnya dapat diperkirakan seperti apa yang telah tertulis.

Demikianlah dari apa yang dapat disampaikan mengenai perbandingan antara Poco F4 GT dan Realme GT 2 Pro.

Segalam macam keunggulan yang ditawarkan melalui kedua perangkat smartphone ini, pilihan kembali lagi disesuaikan berdasarkan masing-masing kebutuhan anda sebagai calon pengguna.

Semoga bermanfaat!***

Editor: Yonathan Alberto

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah