Mengulik Spesifikasi Hosta 2S34 Mortar Self-propelled 120 mm Milik Rusia yang Berkeliaran di Ukraina

- 15 Maret 2022, 22:16 WIB
Hosta 2S34 Mortar Self-propelled 120 mm Rusia
Hosta 2S34 Mortar Self-propelled 120 mm Rusia /Instagram @ukraine_defence

PORTALKALTENG - Self-propelled howitzer bentuknya menyerupai tank karena terpasang pada kendaraan tempur dan kadang berupa kendaraan lapis baja.

Hosta 2S34 adalah versi modern dari 2S1 Gvosdika, namun sistem artileri yang ditingkatkan adalah mortir daripada howitzer.

Howitzer adalah jenis senjata artileri yang digunakan untuk serangan darat, setidaknnya ada 3 jenis yaitu : 

Pack howitzer’ merupakan jenis howitzer yang bisa dibongkar kemudian dirakit kembali di tempat pertempuran seperti 105 mm Howitzer M3 USA.

Baca Juga: Sejumlah Video Viral Petani Ukraina Menarik Kendaraan Tempur Rusia, dari Ranpur Personil hingga Tank Utama

Siege howitzer umumnya berukuran besar sehingga harus diangkut dengan helikopter dan kemudian dipasang semi permanen seperti Big Bertha, German Dicke Bertha, 420-mm (16.5-inch) howitzer.

Self-propelled howitzer menyerupai tank karena terpasang pada kendaraan tempur dan kadang berupa lapis baja seperti Hosta 2S34.

Howitzer 122 mm asli dari 2S1 Gvozdika diganti dengan meriam/mortir 2A80-1 120 mm baru dan memiliki sistem pemuatan semi-otomatis.

Dibandingkan dengan 2S1 Gvozdika asli, Hosta 2S34 memiliki jangkauan yang sedikit berkurang namun memiliki dua kali lipat kecepatan tembaknya.

Halaman:

Editor: Patriano Jaya Maleh

Sumber: Military Today Instagram @ukraine_defence


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x