Jadwal dan Head to Head Persib Bandung vs Persija Jakarta di Pekan ke-28 BRI Liga 1, 9 Maret 2024

- 9 Maret 2024, 13:00 WIB
Jadwal dan head to head jelang laga Persib vs Persija Jakarta di pekan ke-28 BRI Liga 1
Jadwal dan head to head jelang laga Persib vs Persija Jakarta di pekan ke-28 BRI Liga 1 /Instagram @vidiosports

PORTAL KALTENG - Persib Bandung dijadwalkan akan menjalani laga kandang kontra Persija Jakarta di pekan ke-28 BRI Liga 1 2023/2024.

Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta akan digelar hari ini, Sabtu 9 Maret 2024 pukul 15.00 sore WIB di Si Jalak Harupat, Jawa Barat.

Laga ini diprediksi akan berlangsung sengit mengingat tim tamu Persija Jakarta saat ini tengah berusaha untuk mengumpulkan poin untuk dapat terus bersaing di peringkat 10 besar klasemen.

Baca Juga: Link Streaming Arema FC Vs Bhayangkara FC BRI Liga 1 Pekan ke-28, 6 Maret 2023 : Tonton Secara Gratis Disini

Sementara itu bagi Persib Bandung kemenangan pada laga ini akan membuat posisi mereka di peringkat kedua klasemen akan semakin kuat.

Tentu saja bagi tuan rumah kehilangan poin pada laga ini akan membuat mereka tersalip oleh Bali United yang berada diperingkat ketiga dengan raihan poin yang sama.

Hingga jelang laga ini Persib Bandung berada diperingkat kedua klasemen dengan total raihan 48 poin dari 27 laga yang telah dimainkan.

Sedangkan Persija Jakarta berada diperingkat ke-10 dengan total raihan 35 poin dari 27 pertandingan.

Baca Juga: Klasemen dan Top Skor Sementara BRI Liga 1 hingga Pekan Ke-27, Borneo FC Masih Puncaki Klasemen

Hal yang menarik jelang laga ini adalah jika kita melihat head to head kedua kesebelasan dalam lima pertemuan terakhir.

Dimana masing-masing tim berhasil mencatatkan dua kemenangan dan laga terakhir kedua tim berakhir dengan hasil imbang.

Tercatat dari rekor pertemuan kedua tim bahwa masing-masing telah berhasil mencatatkan kemenangan saat bermain tandang.

Dalam pertemuan terakhir kedua tim pada, 2 September 2023 lalu, Persib Bandung yang bertandang ke markas Persija Jakarta di Stadion Patriot Candrabhaga berhasil menahan imbang hingga laga usai.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1 Hari Ini : Persija Jakarta Menang Besar atas Dewa United

Dalam laga tersebut gol untuk Persija Jakarta berhasil dicetak oleh Marko Simic pada menit ke-14 dan kemudian disamakan oleh gol David da Silva pada menit ke-84.***

Editor: Febbri Yanto Susanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x