Profil Akram Afif Pemain Sayap Kiri Timnas Qatar yang Patut diwaspadai Timnas Yordania

- 9 Februari 2024, 18:05 WIB
Profil dan perjalanan karir Akram Afif, Pemain Sayap Kiri Timnas Qatar
Profil dan perjalanan karir Akram Afif, Pemain Sayap Kiri Timnas Qatar /QFA/

PORTAL KALTENG - Akram Afif menjadi salah satu pemain Timnas Qatar yang mencuri perhatian usai berhasil bermain sangat cemerlang dalam membela Timnas Qatar di Piala Asia 2023.

Hingga artikel ini dibuat, nama Akram Afif menjadi salah satu top skor sementara Piala Asia 2023 dengan total lima gol yang telah dia cetak.

Berposisi disayap kiri permainan Timnas Qatar, peran Akram Afif sangatlah vital dalam setiap pertandingan yang dilakoni Timnas yang berjulukan The Maroons itu.

Baca Juga: Prediksi Timnas Yordania vs Qatar di Final Piala Asia 2023 : Head to Head, Line Up, dan Skor Akhir

Lantas seperti apa profil dan perjalanan karir Akram Afif, yuk kita bahas dalam artikel berikut ini.

Profil Pribadi

Akram Afif lahir pada 18 November 1996 di Doha, Qatar. Saat ini ia berusia 27 tahun dan masuk dalam jajaran pemain Timnas Qatar yang berusia muda.

Berposisi pada sayap kiri ia merupakan salah satu pemain penting yang dimiliki klub nya saat ini yaitu Al Sadd SC dan juga Timnas Qatar.

Baca Juga: Hasil Laga Persahabatan Al Hilal vs Al Nassr : Laga Panas Bertabur 8 Kartu Kuning

Memiliki tinggi badan 1,77 meter, Akram Afif cukuplah ideal sebagai seorang pemain yang berposisi sebagai sayap.

Dengan tinggi badan yang cukup ideal membuat dia tak jarang memenangkan duel udara dengan pemain lawan. Kecepatan pemain ini juga tentu tak dapat diragukan.

Akram Afif selain tercatat sebagai warga negara Qatar ia juga memiliki darah keturunan Tanzania.

Perjalanan Karir

Ia memulai karir sepakbolanya dengan bergabung akademi muda Al-Sadd SC pada tahun 2012 dan berhasil memukau sehingga dipinjam Sevilla FC U19 pada tahun yang sama.

Baca Juga: Yordania vs Qatar di Final Piala Asia 2023 : Laga Hidup Mati Tuan Rumah Pertahankan Gelar Juara

Akram Afif juga tercatat pernah membela tim senior Villarreal FC yang berlaga di Liga Spanyol pada tahun 2020 lalu sebelum kembali membela klub yang membesarkan namanya Al Sadd SC.

Selain pernah membela klub sekelas Villarreal, Akram Afif juga tercatat pernah berseragam klub besar lainnya seperti KAS Eupen di Liga Utama Belgia hingga Sporting Gijón.

Bersama Al Sadd SC musim ini ia berhasil mencatatkan total 13 gol dan delapan asis dalam 12 laga yang ia mainkan.***

Editor: Febbri Yanto Susanto

Sumber: transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah