Ayam Kinantan Semakin Kokoh di Puncak Klasmen Grup Barat Liga 2 Usai Tekuk Elang Andalas Sriwijaya FC

- 19 September 2022, 10:10 WIB
Pemain Sriwijaya FC Azis Hutagalung yang cetak gol bagi Elang Andalas di laga PSMS Medan vs Sriwijaya FC
Pemain Sriwijaya FC Azis Hutagalung yang cetak gol bagi Elang Andalas di laga PSMS Medan vs Sriwijaya FC /Instagram @sriwijayafc.id

PORTAL KALTENG -  Elang Andalas gagal menerkam Ayam Kinantan di laga PSMS Medan vs Sriwijaya FC di grup barat Liga 2 matchday 4.

Pada laga PSMS Medan vs Sriwijaya FC, punggawa Ayam Kinantan menaklukan Elang Andalas dengan skor 2 : 1 lewat gol Martua Sandeni Sidabutar di menit 28 dan Didik Ariyanto dari titik putih di menit 50.

Sedangkan gol balasan dari Sriwijaya FC dicetak oleh Muchlishin Azis Hutagalung pada menit ke 71, namun belum mampu menyelamatkan Laskar Wong Kito.

Baca Juga: I Nyoman Sukarja Sukses Bawa PSKC Cimahi Taklukan Perserang Serang di Grup Barat Liga 2

Dengan hasil ini PSMS Medan semakin kokoh di puncak klasmen grup barat dengan torehan 9 poin dari 4 laga di Liga 2.

"FT: PSMS 2-1 Sriwijaya FC3 POIN LAGI BERHASIL DI AMANKAN LANJUTKAN." @official_psmsmedan

"Babak ke-2 telah usai. Sisa 12 pertandingan untuk menjadi 2 terbaik!" tulis @sriwijayafc.id.

Baca Juga: Laskar Isen Mulang Raih Poin Pertama Hasil Imbang Kalteng Putra FC vs Persipal Palu di Grup Timur Liga 2

Berikut profil ketiga pemain yang mencetak gol di laga PSMS Medan vs Sriwijaya FC.

PSMS Medan

Nama lengkap : Martua Sandeni Sidabutar

Tanggal lahir: 12 Januari 1997

Tempat kelahiran: Medan

Usia: 25

Posisi: Penyerang - Depan-Tengah

Kaki: kanan

Klub Saat Ini: PSMS Medan

Bergabung: 18 Mei 2022

Kontrak berakhir: -

Klub sebelumnya : Victory Dairi, FC UNY, Sleman United dan Mataram Utama (Nusantara United FC)

Statistik : 2 pertandingan 1 gol.

Baca Juga: Prediksi Liga 2 : FC Bekasi City vs PSIM Yogyakarta di Grup Tengah, dari Susunan Pemain Hingga Skor Akhir

Nama Lengkap : Didik Ariyanto

Tanggal lahir: 12 Juli 1991

Tempat kelahiran: Surabaya

Usia: 31 tahun

Tinggi: 1,74 m

Posisi: Bek - Bek-Kiri

Kaki: kiri

Klub Saat Ini: PSMS Medan

Bergabung: 5 Juni 2022

Kontrak berakhir: -

Klub sebelumnya : Perssu, Persewangi, Blitar United, Perserang, PSCS dan Arema FC.

Statistik :  Liga 2 di 12 pertandingan 2 gol 1 assist dan 5 kartu kuning
Piala Menpora di 3 pertandingan
Liga 1 Indonesia 2 pertandingan

Baca Juga: Prediksi Liga 2 Persikab Bandung vs PSCS Cilacap di Grup Tengah dari Susunan Pemain dan Skor Akhir

Sriwijaya FC

Nama lengkap : Muklisin Azis Hutagalung

Tanggal lahir: 12 Januari 1996

Tempat kelahiran: Sorkam

Usia: 26 tahun

Posisi: Bek - Bek-Tengah

Kaki: kanan

Klub Saat Ini: Sriwijaya FC

Bergabung: 1 Juli 2022

Kontrak berakhir: -

Klub sebelumnya : PON Sumut, Bintang Jaya As, Persekaba, PSBL Langsa, Celebest FC, Blitar United, Bandung United dan Saba Bangunan U.

Baca Juga: Tim Mutiara Hitam Kembali ke Jalur Kemenangan Usai Tekuk The Lobster di Laga Persipura Jayapura vs Deltras FC

"Hingga Gameweek 4 @azizhutagalung telah memberikan Kontribusi mencatatkan 2 Gol untuk #LaskarWongKito. Berikan kontribusi lain nya @azizhutagalung." tulis @sriwijayafc.id.***

Editor: Patriano Jaya Maleh

Sumber: transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah