Laga Grup B Piala Asia Wanita AFC India 2022, Filipina Menang Tipis 1 : 0 Dari Thailand, Kemenangan Pertama

- 22 Januari 2022, 09:19 WIB
Laga Grup B Piala Asia Wanita AFC India 2022, Filipina Menang Tipis 1 : 0 Dari Thailand, Kemenangan Pertama
Laga Grup B Piala Asia Wanita AFC India 2022, Filipina Menang Tipis 1 : 0 Dari Thailand, Kemenangan Pertama /@phifootballfederation

PORTALKALTENG - Laga Grup B Piala Asia Wanita AFC India 2022, Filipina menang tipis 1 : 0 dari Thailand di laga kedua Grup B Piala Asia Wanita AFC India 2022.

Kemenangan ini merupakan kemenangan pertama timnas wanita Filipina atas timnas wanita Thailang seperti yang diungkapkan The Philippine Football Federation (PFF) Sabtu 22 Januari 2022 dikutip portalkalteng dari @phifootball.

"Full Time Job Done, point secured and our first ever win against Thailand (Pekerjaan selesai,kerja yang bagus, poin diamankan dan kemenangan pertama kami melawan Thailand)" tulis @phifootballfederation

Pada laga ini Chandler McDaniel mencetak gol kemenangan pada menit ke-81 dan membuka peluang Filipina untuk maju ke perempat final.

Baca Juga: Pecahkan Rekor Kebobolan Terbanyak Timnas Wanita Indonesia yang Sebelumnya 14 0 dari Myanmar, Kali ini 18 : 0

Filipina, yang datang ke pertandingan tersebut dengan catatan tidak pernah mengalahkan Thailand dalam 12 pertandingan sebelumnya.

Di babak pertama Thailand, pemenang Piala Asia Wanita AFC pada tahun 1983, beraksi di menit kedua ketika Saowalak Pengngam memberi umpan kepada Miranda Nild tetapi tembakan kaki kiri penyerang dari dalam kotak itu dibelokkan.

Orapin Waenngoen kemudian mencoba peruntungannya dari jarak jauh dari umpan Phonphirun Philawan, namun tendangannya gagal mengecoh kiper Filipina Olivia Davies-McDaniel.

Filipina mengira mereka telah memimpin ketika Katrina Guillou sukses menyarangkan bola ke bagian belakang jaring lawan yang ternyata dianulir, kali itu penjaga Thailand Waraporn Boonsing menghela nafas lega setelah gol dianulir.

Baca Juga: 10 Fakta Menarik Tentang Pemain dan Tim Nasional yang Berlaga di Pagelaran Piala Asia Wanita AFC India 2022

Halaman:

Editor: Patriano Jaya Maleh

Sumber: The AFC Instagram @phifootballfederation


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah