Head to Head Striker Persela Lamongan vs Persija Jakarta: Jose Wilkson vs Marko Simic

- 15 Januari 2022, 18:51 WIB
Kolase foto Marko Simic (kiri) dan Jose Wilkson (kanan)
Kolase foto Marko Simic (kiri) dan Jose Wilkson (kanan) /Portalkalteng/Instagram @markosimic_77 dan @wilkson11

PORTALKALTENG - Berikut ini head to head striker Persela Lamongan, 
Jose Wilkson vs striker Persija Jakarta, Marko Simic, yang akan berlomba menjadi algojo tertajam dalam laga Persela Lamongan vs Persija Jakarta malam ini.

Laga Persela Lamongan melawan Persija Jakarta ini akan digelar, Sabtu, 15 Januari 2022, pukul 19.00 WIB langsung dari Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Menarik untuk diulas head to head striker dari kedua tim yang sama-sama merupakan pemain asing yang dimiliki kedua kesebelasan.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Persela Lamongan vs Persija Jakarta: Mampukah Joko Tingkir Lepas dari Degradasi ?

Jose Wilkson merupakan pemain penyerang yang berasal dari Negara Brasil yang diboyong Persela Lamongan sejak tanggal 3 Januari 2022 lalu.

Jose Wilkson berseragam Persela setelah resmi mendapat pinjaman dari Persebaya Surabaya.

Sementara itu Marko Simic merupakan penyerang Persija Jakarta yang berkebangsaan Kroasia.

Baca Juga: FIFA Akan Umumkan Pemenang Pelatih Terbaik untuk TIm Wanita dan Pria pada 17 Januari Mendatang

Marko Simic resmi bergabung dengan Macan Kemayoran sejak tahun 2017 dimana ia direkrut dari klub liga Malaysia, Melaka FC, dengan status bebas transfer.

Berikut ini head to head Jose Wilkson vs Marko Simic yang berhasil Portalkalteng.com rangkum.

Jose Wilkson saat ini berusia 29 tahun dimana ia tercatat kelahiran pada 22 Maret 1992. Sedangkan Marko Simic saat ini berusia 33 tahun dan ia tercatat kelahiran pada 23 Januari 1988.

Baca Juga: Federation International de Football Association FIFA Umumkan 3 Penjaga Gawang Terbaik untuk Wanita dan Pria

Menit Bermain di Liga 1 Musim ini

Jose Wilkson : 1.257 menit

Marko Simic : 1.617 menit

Jumlah Gol di Liga 1 Musim ini

Jose Wilkson : 7 gol

Marko Simic : 12 gol

Baca Juga: Waspadai Striker Timnas Wanita Australia Samantha Kerr, Satu dari 3 Finalis Pemain Terbaik Wanita Versi FIFA

Jumlah Umpan Gol di Liga 1 Musim ini

Jose Wilkson : 2 umpan gol

Marko Simic : 2 umpan gol

Biaya Transfer / Rekrut

Jose Wilkson : 4,35 milar per tahun

Marko Simic : 6,52  miliar per tahun.

Baca Juga: Profil Pemain Sepakbola Wanita yang Menjadi Eksekutif Komite Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia APPI

Demikian artikel tentang head to head Jose Wilkson vs Marko Simic yang berhasil Portalkalteng.com buat dan dirangkum dari sumber yang terpercaya yaitu Transfermarkt.***

Editor: Febbri Yanto Susanto

Sumber: transfermarkt.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah