Hasil Pertandingan Arema FC vs PSS Sleman: Singo Edan Berhasil Balaskan Dendam dan Sungkurkan Super Elja

- 13 Januari 2022, 20:08 WIB
Hasil Pertandingan Liga 1 Arema FC vs PSS Sleman malam ini, Kamis 13 Januari 2022
Hasil Pertandingan Liga 1 Arema FC vs PSS Sleman malam ini, Kamis 13 Januari 2022 /Instagram/@liga1match

PORTALKALTENG - Berikut ini hasil pertandingan laga big match Liga 1 Arema FC vs PSS Sleman yang baru saja berakhir dan disiarkan secara langsung di Indosiar. Arema FC berhasil balaskan dendam untuk kalahkan PSS Sleman.

Laga penuh gengsi dan dianggap menjadi ajang balas dendam pelatih Arema FC atas PSS Sleman dimana, Singo Edan berhasil dikalahkan Super Elja pada pertandingan terakhir kedua tim.

Laga yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, malam ini, Kamis 13 Januari 2022, kedua tim bermain dengan tensi tinggi dan terbuka sejak awal laga dan berhasil dimenangkan Arema FC dengan skor akhir 2-0.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Super Big Match Liga 1 Persib Bandung vs Bali United Malam Ini Live di Indosiar

Arema FC yang pada laga sebelumnya berhasil menang secara dramatis dari pemuncak klasemen saat itu, Bhayangkara FC diprediksi akan menargetkan kemenangan pada laga ini.  

Permainan impresif dengan tensi tinggi ini wajar karena kedua tim sama-sama menargetkan poin penuh dalam laga ini.

Jalannya Pertandingan

Laga babak pertama berlangsung dengan tensi yang cukup tinggi. Serangan demi serangan dicoba kedua tim untuk membongkar pertahanan lawan.

Namun penampilan solid yang ditunjukan lini pertahanan kedua kesebelasan belum dapat ditembus oleh juru gedor kedua tim.

Baca Juga: Update Bursa Transfer Liga 1 : Persita Tangerang Datangkan Pemain Belakang yang Antarkan Dewa United Promosi

Pada menit ke-16, Kushedya Hari Yudho nyaris membuka keunggulan untuk Arema FC, beruntung bagi PSS Sleman, sundulan kepala Kushedya Hari Yudho masih melebar dikanan gawang PSS Sleman.

Peluang ketiga pada laga ini diciptakan melalui aksi Carlos Fortes pada menit ke-28, namun sundulannya lagi-lagi belum menemui sasaran.

Melalui aksi Misbakhus Solikin pada menit ke-23 dan menit ke-29 PSS Sleman nyaris mampu membuat keunggulan pada laga ini.

Baca Juga: Update Bursa Transfer Liga 1 : Persija Jakarta Rekrut Abimanyu dari Johor DT dan Menjadi Rekrutan Terakhir

Beruntung sepakan pemain bernomor punggung 66 tersebut masih bisa dihentikan oleh kiper Arema FC, Teguh Amiruddin.

Pada menit ke-54+1, Jayus Hariono mendapat kartu kuning setelah melakukan pelanggaran terhadap salah satu pemain PSS Sleman.

Hingga babak pertama usai, skor kaca mata untuk hasil imbang pada laga ini tetap bertahan.

Babak kedua dimulai dengan dua pergantian yang dilakukan Arema FC, Jayus Hariono ditarik keluar dan digantikan Muhammad Rafli, dan Hanif Abdurauff Syahbandi digantikan Sandi Darma Sute.

Baca Juga: Update Bursa Transfer Liga 1 : Persija Jakarta Rekrut Abimanyu dari Johor DT dan Menjadi Rekrutan Terakhir

Berselang 8 menit laga babak kedua dimulai, Kushedya Hari Yudho berhasil membuka keunggulan untuk Arema FC setelah ia berhasil memanfaatkan umpan dari Dendi Santoso pada menit ke-53.

Tiga menit kemudian, Arema FC kembali unggul melalui gol yang dicetak Dendi Santoso setelah berhasil memanfaatkan umpan cantik dari Muhammad Rafli pada menit ke-56.

Skor pun berubah menjadi 2-0 untuk keunggulan tim berjulukan Singo Edan.

Tertinggal dua gol, PSS Sleman berupaya untuk merotasi pemain, Mario Maslac ditarik keluar digantikan Imam Mahmudi, Eeng Supriyadi digantikan Riki Dwi Saputro, dan Misbakul Solikhin digantikan Dave Mustaine.

Pada menit ke-72, sang pencetak gol pembuka bagi Arema FC, Kushedya Hari Yudho ditarik keluar dan digantikan Genta Alparedo, Carlos Fortes juga ditarik keluar dan digantikan Dedik Setiawan.

Ketertinggalan 2 gol membuat PSS Sleman semakin mencoba untuk membongkar pertahanan Arema FC, pada menit ke-84 Wander Luiz ditarik keluar dan digantikan Rivaldi Bawuo, Irkham Zahrul Mila pun dikeluarkan dan digantikan Ramdani Lestaluhu.

Sementara itu dikubu Arema FC terjadi juga pergantian pemain dimana Dendi Santoso ditarik keluar dan digantikan oleh Ryan Kurnia pada menit ke-85.

Hingga laga usai, skor 2-0 untuk kemenangan Arema FC tetap bertahan. Kemenangan pun diraih Singo Edan pada laga big match ini

Baca Juga: Ungguli Samantha Kerr, Alexia Putelas dari Barcelona Raih Ballon d Or 2021, Menjadi Pesepakbola Terbaik Wanita

Susunan Pemain:

Arema FC (4-3-3): Teguh Amiruddin; Diego Michiels, Bagas Adi Nugroho, Hanif Abdurrauf Sjahbandi (Sandi Darma Sute 46'), Johan Ahmad Farizi; Jayus Hariono (Muhammad Rafli 46'), Renshi Yamaguchi, Rizky Dwi Febrianto; Dendi Santoso (Ryan Kurnia 85', Carlos Fortes (Dedik Setiawan 72'), Kushedya Hari Yudho (Genta Alparedo 72').

Pelatih: Eduardo Almeida.

Baca Juga: Profil Penyerang Timnas Wanita Thailand Miranda Nild di Piala Asia Wanita AFC India 2022

PSS Sleman (4-3-3): Miswar Saputra; Derry Rachman Noor, Aaron Evans, Mario Maslac (Imam Mahmudi 61'), Bagus Nirwanto; Eduardo Junior, Misbakus Solikin (Dave Mustaine 61'), Kim Kurniawan; Eeng Supriyadi (Riki Dwi Saputro 61'), Wander Luiz (Rifaldi Bawuo 84'), Irkham Zahrul Mila (Ramdani Lestaluhu 84').

Pelatih: I Putu Gede.

Baca Juga: Pelatih Garuda Select Kecewa Penampilan Tim Garuda Select vs Wimbledon U18 Kalah Telak 4 : 0

Dengan raihan ini, Arema FC berhasil menduduki puncak klasemen dengan total 40 poin dari 19 pertandingan, terpaut tiga poin dari peringkat dua, Persib Bandung.

Sementara itu, PSS Sleman masih tertahan di tengah klasemen yakni pada posisi ke-10 dengan total raihan 24 poin.***

 

 

Editor: Febbri Yanto Susanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah