Klasemen BRI Liga 1 pekan ke-12: Bhayangkara FC Berpotensi Tergeser dari Pemuncak Klasemen

- 19 November 2021, 08:00 WIB
Pemain Bhayangkara FC Renan Silva (kiri) berebut bola dengan Pemain Persita Kevin Gomes saat pertandingan Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Kamis 18 November 2021.
Pemain Bhayangkara FC Renan Silva (kiri) berebut bola dengan Pemain Persita Kevin Gomes saat pertandingan Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Kamis 18 November 2021. /Hendra Nurdiyansyah/ANTARA FOTO

PORTALKALTENG - Klasemen BRI Liga 1 2021/22 hingga pekan ke-12 ini tak banyak berubah. Peringkat teratas klasemen sementara BRI Liga 1 masih dihuni Bhayangkara FC dengan raihan 28 poin dari 12 kali pertandingan.

Namun posisi Bhayangkara FC terancam digeser oleh peringkat runner-up klasemen sementara BRI Liga 1 yaitu, Persib Bandung.

Bhayangkara FC akan tergeser dari puncak klasemen sementara jika Persib Bandung berhasil mementik tiga poin saat melakoni laga kontra Persija Jakarta, besok Sabtu, 20 November 2021 pukul 21.00 malam WiB.

Pada pertandingan sebelumnya, Bhayangkara FC harus rela menerima kekalahan setelah takluk dari Persita Tanggerang, pada Kamis, 18 November 2021 dengan skor 2-1.

Baca Juga: Jadwal Acara Indosiar Hari ini, 19 November 2021: Saksikan Laga Live BRI Liga 1 Persik Kediri vs Arema FC

Gol perdana untuk Persita Tanggerang dicetak oleh Irsyad Maulana pada menit ke-25. Gol balasan menyamakan kedudukan dicetak oleh Dendy Sulistyawan pada menit ke-79. Berselang 2 menit pemain Persita Tanggerang, Ahmad Nur Hardianto, mencetak gol pada menit ke-81.

Hingga pertandingan berakhir, Bhayangkara FC tidak mampu menyamakan kedudukan, alhasil tim berjulukan The Guardian kalah dari tim berjulukan Pendekar Cisadane, 2-1.

Selain menerima kekalahan pada laga ini, striker andalan Bhayangkara FC, Ezechiel N'Douassel menerima kartu merah pada menit ke-77.

Baca Juga: Kontrak Makan Konate Bersama Trengganu FC Akan Berakhir, Presiden Arema FC: Kalau Jodoh Pasti Kembali

Halaman:

Editor: Febbri Yanto Susanto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah