Trial Order Dilakukan Buyer dari Mesir Terhadap Produk Kopi Unggulan dari Indonesia di Awal Tahun 2022 ini

- 15 Januari 2022, 18:28 WIB
Ilustrasi biji kopi. Manfaat kopi untuk wajah dan cara mengatasi wajah berminyak.*
Ilustrasi biji kopi. Manfaat kopi untuk wajah dan cara mengatasi wajah berminyak.* /PIXABAY/Ratfink1973

PORTALKALTENG -  Trial Order dilakukan buyer dari Mesir terhadap produk kopi unggulan dari Indonesia di Awal Tahun 2022 ini sebanyak 2 kontainer 20 kaki dengan kapasitas 40 ton.

PT Aka Azhariyah Group dari Indonesia dengan Egypt Coffee Export (Moca Coffee) dari Mesir melakukan trial order senilai USD 106 ribu.

Transaksi ini mengawali tahun 2022 dimana Atase Perdagangan Kairo memfasilitasi ekspor kopi Indonesia ke Mesir dengan potensi transaksi sebesar USD 5,4 juta.

Selanjutnya, buyer Mesir rencananya akan melakukan repeat order sepanjang tahun 2022 untuk 10 kontainer perbulan sebesar USD 450 ribu sehingga total nilainya mencapai USD 5,4 juta.

Baca Juga: Indonesia Produsen Minyak Kelapa Sawit Terbesar, Pemerintah Luncurkan Program Guna Menjaga Ketersediaan Migor?

Fasilitasi yang dilakukan ini dilaksanakan pada Selasa 4 Januari lalu di Kedutaan Besar RI di Kairo, Mesir.

Penandatanganan perjanjian transaksi dagang ini disaksikan langsungoleh Duta Besar RI untuk Mesir Lutfi Rauf, Pelaksana Fungsi Ekonomi Dadang Rahmat, Sekretaris I Ekonomi KBRI Kairo Kuntum Khaira Ummah.

Hadir secara  virtual Ketua UMKM Jawa TengahZirin dan Ketua Asosiasi Kopi Jawa Tengah Mitro.

“Fasilitasi ekspor ini dilakukan untuk meningkatkan volume ekspor Indonesia ke Mesir,khususnya dalam mempertahankan kepercayaan buyer Mesir terhadap produk-produk unggulan Indonesia." ujar Atase Perdagangan KBRI Kairo, Irman Adi Purwanto.

Halaman:

Editor: Patriano Jaya Maleh

Sumber: kemendag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah