Lima Kecamatan di Wilayah Kabupaten Pati, Jawa Tengah Terendam Banjir, 1.195 Jiwa Terdampak

- 27 November 2021, 11:11 WIB
Kondisi salah satu titik lokasi banjir di Kabupaten Pati  pada kamis 25 november 2021
Kondisi salah satu titik lokasi banjir di Kabupaten Pati pada kamis 25 november 2021 / BPBD Kab. Pati

PORTALKALTENG - Banjir dikabarkan melanda lima kecamatan di wilayah Kabupaten Pati, Provinsi Jawa Tengah pada Kamis  pada 25 November 2021.

Berdasarkan laporan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pati, tinggi permukaan air bervariasi, dari 10 cm hingga 140 cm .

Setidaknyan sebanyak 673 Kepala Keluarga (KK) atau 1.195 jiwa terdampak banjir tersebut.

Hujan dengan intensitas tinggi di wilayah Kabupaten Pati dan meluapnya Sungai Sentul menjadi penyebab banjir ini.

Baca Juga: Enam Desa di Kecamatan Teweh Timur, Barito Utara terendam Banjir sejak 25 November 2021

Setidaknya 10 Desa di 5 Kecamatan di wilayah administrasi Kabupaten Pati terdampak banjir.

Lokasi terdampak antara lain Kecamatan Puncakwangi yakni di Desa Sokopuluhan, Desa Tanjungsekar, Desa Plosorejo dan Desa Tegalwiro.

Kemudian Kecamatan Tambakromo tepatnya Desa Sinomwidodo, Desa Angkatan Kidul, dan Desa Tambakromo.

Selanjutnya Desa Gunungpati di Kecamatan Winong, Desa Gabus di Kecamatan Gabus dan Desa Kayen di Kecamatan Kayen.

Halaman:

Editor: Patriano Jaya Maleh

Sumber: BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah