Festival Budaya Isen Mulang FBIM 2022 Resmi Dibuka dan Dimulai dengan Karnaval Hari ini 17 Mei 2022

- 17 Mei 2022, 15:06 WIB
Kolase photo persiapan FBIM 2022 dari panggung hingga karnaval
Kolase photo persiapan FBIM 2022 dari panggung hingga karnaval /dishub kalteng/edy/edo/ksbn kota Palangkaraya

PORTALKALTENG - Pembukaan festival budaya terbesar di Kalimantan Tengah FBIM 2022 yang dihadiri perwakilan dari kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif resmi dibuka.

Pembukaan Festival Budaya Isen Mulang 2022 ini dilaksanakan di depan rumah jabatan Gubernur Kalimantan Tengah di area Bundaran Besar Kota Palangkaraya.

Nampak antusiasme warga Kota Palangkaraya menyaksikan pembukaan festival budaya terbesar di Kalimantan Tengah ini dengan membanjiri jalan dan daerah yang menjadi rute karnaval budaya FBIM 2022.

Tak hanya itu saja, bahkan nampak pula turis asing yang berasal dari Belgia juga turut menyaksikan pembukaan dan karnaval pada FBIM 2022 ini.

Baca Juga: Rekayasa Arus Lalu Lintas pada Pembukaan dan Karnaval FBIM 2022, Pengguna Jalan Bisa Gunakan Jalur Alternatif

Selain itu nampak pula sejumlah media cetak, online dan elektronik turun langsung meliput Festival Budaya Isen Mulang 2022 ini.

Setelah 2 tahun "vakum" tentunya festival budaya terbesar di Kalimantan Tengah yang diadakan secara langsung ini menjadi jawaban bagi antusiasme warga yang terkepung Covid-19 selama ini.

Selain itu para penggiat seni se Kalimantan Tengah pun tumpah ruah pada gelaran FBIM 2022 kali ini.

Sejumlah sanggar seni di Kota Palangkaraya terpaksa harus berkerja ekstra untuk mengsukseskan gelaran ini.

Halaman:

Editor: Patriano Jaya Maleh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x