Ukraina Meminta Secara Resmi Pasokan F16 dari Belanda, Akankah Amerika Serikat Mengizinkannya

- 10 Februari 2023, 16:21 WIB
Ilustrasi F16 Fighting Falcon, Belanda terima peintaan pasokan jet tempur ini dari Ukraina
Ilustrasi F16 Fighting Falcon, Belanda terima peintaan pasokan jet tempur ini dari Ukraina /af mil

PORTAL KALTENG - Ukraina secara resmi meminta pasokan jet tempur F16 buatan Amerika Serikat dari Belanda.

Menteri Pertahanan Belanda, Kajsa Ollongren mengkonfirmasi pengajukan permintaan agar Belanda memasok jet tempur F16 ke Ukraina.

Menurut Kajsa Ollongren, permintaan jet tempur F16 itu bisa dimengerti, tapi tidak mudah dipenuhi.

Baca Juga: Head to Head Jelang Laga Persija Jakarta vs Arema FC di BRI Liga 1

Seperti dikabarkan, Belanda sedang merencanakan mengganti armada F16 nya dengan jet tempur yang lebih canggih.

"Kita perlu mendiskusikan ketersediaan F-16 dengan Amerika dan sekutu lainnya. Dan kita harus melihat serius konsekuensinya, itu tidak bisa terjadi begitu saja. Kita harus jujur ​​tentang itu."

“Kami menanggapi permintaan itu dengan sangat serius, tetapi masalah jet tempur tidak mudah diselesaikan,” tambahnya.

Baca Juga: Prediksi Skor Laga Persikabo vs Madura United di BRI Liga 1 : Head to Head dan Prakiraan Line Up

Personel dan pilot harus menjalani pelatihan yang sesuai sebelum militer Ukraina dapat menggunakan jet tempur.

Halaman:

Editor: Patriano Jaya Maleh

Sumber: pravda.com.ua


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x