Kunjungi Sekolah Indonesia Bangkok, Dirjen GTK: Sejak Muda, Ingin Menjadi Guru yang Baik dan Selalu Belajar

- 13 Juni 2022, 17:40 WIB
Kunjungan Dirjen GTK ke Sekolah Indonesia Bangkok/Laman: kemdikbud.go.id
Kunjungan Dirjen GTK ke Sekolah Indonesia Bangkok/Laman: kemdikbud.go.id /

 

PORTAL KALTENG - Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan, Teknologi (Kemendikbudristek), Iwan Syahril, kunjungi Sekolah Indonesia Bangkok (SIB), di sela-sela kegiatannya mengikuti 2nd Asia Pasific Regional Education Minister’s Conference on SDG4-Education 2030, Selasa 7 Juni 2022. 

Dirjen Iwan, di hadapan para guru dan peserta didik, berbagi pengalaman dan mengajak warga sekolah berdiskusi tentang mimpi dan cita-cita. Mereka terlihat antusias menjawab pertanyaan-pertanyaan Dirjen Iwan. 

Dilansir Portalkalteng.com  melalui halaman Kemdikbud.go.id tentang kunjungan Dirjen Iwan ke sekolah SIB.

Baca Juga: UEFA Nations League : Prediksi Luxembourg vs Kepulauan Faroe di Babak Penyisihan Grup

“Dari muda, saya ingin menjadi guru yang baik, selalu belajar, dan berusaha memecahkan masalah,” ujarnya menjelaskan mimpinya sebelum mengemban amanah sebagai Dirjen GTK.

Selain itu, Iwan juga menceritakan pengalamannya menjadi mahasiswa doktoral (jenjang S-3) yang berkesempatan melatih guru-guru di Amerika Serikat, dan kemudian sebagai dekan pada fakultas pendidikan di perguruan tinggi. 

“Bila kita mencintai pekerjaan kita, maka kita akan bekerja sepenuh hati, selalu belajar dan belajar, bagaimana memberikan yang terbaik kepada siswa,” tambah Iwan.

Baca Juga: Rangkuman Materi Perubahan Wujud Benda Kelas 4 SD/MI Mata Pelajaran IPA 

Dirjen GTK juga menjelaskan bahwa dalam Kurikulum Merdeka memberikan peran guru menjadi teladan, memberi semangat, dan memberdayakan anak didik menjadi manusia mandiri atau merdeka, sebagaimana tersirat pada makna ing ngarso sung tulodo, ing madyo mangun karso, tut wuri handayani.

Halaman:

Editor: Jeki Purwanto

Sumber: Website kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x