Terbaru Pertukaran Tawanan Perang Dilakukan, Presiden Ukraina Pecat 2 Jenderal dan Tuduh Mereka Penghianat

- 2 April 2022, 01:59 WIB
Pertukaran tawanan perang antara Rusia dan Ukraina
Pertukaran tawanan perang antara Rusia dan Ukraina /Facebook Grouping of troops "South"

PORTALKALTENG - Pertukaran tawanan perang kembali dilakukan antara Rusia dan Ukraina, kali ini 86 tentara Ukraina kembali dari penahanan.

"Kabar baik untuk Ukraina, Hari ini ada pertukaran tahanan yang cukup sukses antara Ukraina dan negara agresor." tulis account Facebook Grouping of troops "South".

"Sebagai hasil dari pertukaran ini, 86 tentara, termasuk 15 wanita, kembali ke rumah mereka. Mereka aman saat ini." tulis account ini.

Sebelumnya pertukaran tawanan juga sudah dilakukan saat Ukraina berhasil menukarkan tentara Rusia dengan wali kota Melitopol.

Baca Juga: AU Ukraina Bantah Sejumlah Rumor, Salah Satunya Amerika dan NATO Bantu Sistem Anti Serangan Udara

Kemudian pertukaran dengan rasio 10 -10 juga dilakukan saat sejumlah penjaga pulau ular yang terkenal ditukar dengan entara Rusia lainnya.

Kabar terbaru Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menanggalkan pangkat dua jenderal Dinas Keamanan Ukraina (SBU).

Serhiy Krivoruchko (Kepala departemen SBU untuk wilayah Kherson)dan kepala Direktorat Utama Keamanan Dalam Negeri Dinas Keamanan Ukraina Andriy Naumov.

Volodymyr Zelensky telah memecat dua pejabat senior ini dan mencap mereka 'pengkhianat' dalam perbedaan pendapat yang jarang terjadi di antara jajaran di Ukraina.

Halaman:

Editor: Patriano Jaya Maleh

Sumber: dailymail Facebook Grouping of troops "South"


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x