Afghanistan Terima Bantuan Kemanusiaan dari Arab Saudi Atas Perintah Raja Salman

- 16 Desember 2021, 21:19 WIB

PORTALKALTENG - Arab Saudi mengirim dua pesawat yang membawa bantuan kemanusiaan ke Afghanistan pada Kamis 16 Desember 2021.

Kedua pesawat itu membawa 1.647 keranjang makanan dan 192 tas bantuan, menurut laporan kantor berita resmi Saudi Press Agency (SPA) Kamis, 16 Desember 2021.

Pengawas Umum KSrelief, Abdullah al-Rabiah menyatakan, pengiriman bantuan tersebut atas arahan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz al-Saud, dan Putra Mahkota Arab Saudi, Pangeran Muhammad bin Salman.

Sebelumnya, negara-negara Teluk Arab sepakat dalam pertemuan puncak di Riyadh, Arab Saudi  lalu untuk berkontribusi dalam memobilisasi upaya internasional untuk memberikan bantuan kemanusiaan kepada rakyat Afghanistan dan untuk meningkatkan kondisi ekonomi mereka

Baca Juga: Lakukan Pertemuan Secara Daring ,Pemimpin Tertinggi Rusia dan China Tegas Menolak Barat

Dia menambahkan bantuan lewat udara ke Afghanistan itu mencakup pengoperasian 6 pesawat bantuan, yang membawa makanan dan bantuan penting, dengan berat 197 ton dan 238 kilogram. Dilansir PortalKalteng dari Pikiran-Rakyat.com pada Kamis, 16 Desember 2021 dengan judul artikel 'Perintah Raja Salman, Arab Saudi Kirim 2 Pesawat Bantuan ke Afghanistan'

KSrelif juga akan mengirimkan bantuan lanjutan menggunakan 200 truk yang akan didistribusikan kepada warga Afghanistan.

KSrelief merupakan lembaga kemanusiaan Arab Saudi yang mengelola, mengoordinasikan, dan mengawasi bantuan internasional Kerajaan.

Bantuan ini merupakan inisiatif pertama Arab Saudi ke Afghanistan sejak Taliban berkuasa.

Halaman:

Editor: Hendrikus Sismanto Jueldis Imban

Sumber: Saudi Press Agency


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah