Taipei Mendapatkan Dukungan Kuat dari Amerika Serikat untuk Mempertahankan Diri

- 5 Desember 2021, 19:27 WIB

PORTALKALTENG - Lloyd Austin mengatakan bahwa operasi militer China yang ekstensif baru-baru ini di dekat Taiwan menyerupai 'latihan'.

Tak hanya itu, Menteri Pertahanan Amerika Serikat (AS) itu  menegaskan kembali mengenai dukungan kuat dari AS untuk Taipei.

Kepala Pentagon era Joe Biden itu mengatakan bahwa AS tetap berkomitmen ntuk mendukung 'kemampuan Taiwan mempertahankan diri'.

Dalam pidato yang sebagian besar ditujukan untuk serangkaian tantangan yang ditimbulkan oleh China yang semakin percaya diri, ia menggarisbawahi 'perbedaan nyata' Washington dengan Beijing.

Baca Juga: Tim Gabungan Polda Kalsel Amankan Dua Orang yang Diduga Menjual Tanah yang Bukan Miliknya Senilai 2,4 Miliar

Austin berbicara di forum pertahanan nasional di Perpustakaan Kepresidenan Reagan di Simi Valley, California.

Dalam beberapa bulan terakhir, militer China telah melakukan serangkaian operasi militer laut dan udara yang semakin agresif di dekat Taiwan, yang diklaimnya sebagai miliknya.

"Sepertinya mereka mengeksplorasi kemampuan mereka yang sebenarnya. Ini terlihat seperti latihan," kata Austin, seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Reuters.

Beberapa analis telah menyarankan Beijing mungkin menguji Biden selama tahun pertamanya menjabat.

Halaman:

Editor: Hendrikus Sismanto Jueldis Imban

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x