Jackie Chan Berduka atas Kepergian Sang Sutradara 'Police Story', Inilah Profil Singkat dari Chor Yuen

- 5 Maret 2022, 18:12 WIB
Potret Jackie Chan bersama Chor Yuen
Potret Jackie Chan bersama Chor Yuen /Instagram @jackiechan/

PORTALKALTENG - Jackie Chan yang dikenal sebagai aktor film laga dari Hong Kong, saat ini tengah berduka cita.

Rasa duka yang dialami Jackie Chan dikarenakan kepergian Chor Yuen, yang merupakan seorang sutradara, penulis naskah sekaligus aktor ternama Hong Kong.

Aktor Jackie Chan juga mengungkapkan rasa belasungkawanya atas meninggalnya Chor Yuen pada Senin, 21 Februari 2022.

Baca Juga: Biografi dan Profil Pedri Gonzalez, Pencetak Gol Jarak Jauh Spektakuler Pada Laga Barcelona VS Valencia

Melalui akun Instagram pribadinya, Jackie Chan mengunggah postingan yang memperlihatkan potret dirinya bersama Chor Yuen di masa lampau.

'Saya ingat ia pernah berkata, "Siapapun, sekaya apapun kamu kemaren, sekalah apapun kamu kemaren, ketika kamu bangun keesokan paginya, kamu harus terus menjadi orang dan tetap hidup." Kami sebagai junior akan selalu mengingat kata-kata tersebut. Beristirahatlah dengan damai.'

Dikutip dari caption unggahan akun Instagram @jackiechan.

Jackie Chan diketahui telah bekerja bersama dengan Chor Yuen yang berperan sebagai sutradara sekaligus aktor di film action-crime yang berjudul 'Police Crime'.

Chor Yuen adalah putra dari Zhang Huo-You (Cheung Wood-Yau) yang lahir di Guangzhuo pada 8 Oktober 1933.

Baca Juga: Inalillahi, Berita Duka: Inilah Biografi dan Berita Haji Lulung yang Meninggal Dunia akibat Serangan Jantung

Ia memulai karir di dunia perfilman sebagai penulis naskah pada tahun 1956.

Walaupun lebih dikenal sebagai sutradara, penulis naskah, dan aktor, Chor Yuen diketahui pernah mempelajari ilmu kimia di Sun Yat-sen University.

'Grass by The Lake' adalah film pertama yang disutradarai oleh Chor Yuen pada 1959.

Popularitasnya dan eksistensinya sendiri terbangun pada 1960 berkat film 'Parents' Love'.

Film tersebut telah mendatangkan banyak pujian dari para penonton beserta kritikus.

Setidaknya, ada sebanyak 120 film dengan beragam macam genre yang telah disutradarai oleh Chor Yuen sepanjang 30 tahun perjalanan karirnya sebagai seorang sutradara.

Dari sekian banyak genre film meliputi film seni bela diri, thriller, melodrama, dan komedi, nampaknya terdapat satu film yang mendominasi dan membuktikan keahlian Chor Yuen di bidang film.

Baca Juga: Kembali Hidup! Lee Joon Gi Melakukan Balas Dendam Dalam Drama Korea “Again My Life”

Film tersebut berjudul 'Murder Plot' yang berhasil mendapatkan Penghargaan Festival Asia Ke-25 sebagai kategori Sutradara Film Aksi Terbaik.

'Intimate Confessions of a Chinese Courtesan' merupakan salah satu film lainnya dari Chor Yuen yang dinilai sebagai salah satu film terbaik di tahun 1973 dari total sepuluh daftar film terbaik.

Tidak sampai disitu, nama Chor Yuen juga dicantumkan dalam kredit pada sinema kebangkitan Kanton yang bertajuk 'The House of 72 Tenants'.

Terdapat pula, film 'Killer Clans' yang kisahnya diadaptasi oleh Chor Yuen berdasarkan isi dari sebuah novel yang berjudul 'Ku Lung'.

Prestasi lainnya juga telah diterima oleh Chor Yuen pada 1998 di Hong Kong melalui Penghargaan Prestasi Profesional pasa bidang film.

Dirinya juga telah mengantongi penghargaan khusus berupa Hong Kong Film Award for Lifetime Achievement pada tahun 2018.

Baca Juga: Chae Jong Hyeop Atlet Bulu Tangkis Yang Tidak Bersemangat Olahraga di Drama Going to You at a Speed of 493 km

Berbicara mengenai kehidupan pribadinya, Chor Yuen telah menikahi seorang aktris bernama Nam Hung yang diketahui berusia satu tahun lebih muda darinya.

Demikianlah biografi singkat dari tokoh perfilman Hong Kong, Chor Yuen yang dapat kami sajikan untuk anda.***

Editor: Febbri Yanto Susanto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah