10 Februari Diperingati Sebagai Safer Internet Day atau Hari Internet Aman Dunia, Berikut Tips Internet Sehat

- 8 Februari 2022, 09:28 WIB
Tangkapan layar Kominfo, salah satu wadah untuk menfasilitasi internet aman di Indonesia
Tangkapan layar Kominfo, salah satu wadah untuk menfasilitasi internet aman di Indonesia /Kominfo RI

PORTALKALTENG - Hari Internet Aman Dunia (Safer Internet Day/SID) merupakan hari peringatan yang bertujuan memperingatkan para pengguna internet untuk bereksplorasi di dunia maya dengan aman.

SID diperingati pada tanggal 10 Februari setiap tahunnya, kali ini portalkalteng membagikan sedikit tips dan saran tentang internet aman.

"Pada Hari Internet Aman Sedunia ini, cek keamanan Anda serta dapatkan rekomendasi yang dipersonalisasi untuk menjaga keamanan informasi pribadi Anda." push up notif yangmuncul dari google hari ini.

Dilansir dari National Online Safety, internet safety SID atau internet sehat adalah konsep penggunaan internet untuk melindungi diri sendiri serta orang lain dari kemungkinan bahaya atau risiko di dunia online.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 6 SD MI Subtema 2 Pemimpin Idolaku

Penggunaan internet secara sehat dan aman perlu ditanamkan semenjak dini melalui pembelajaran etika berinternet secara sehat (cyber ethics).

Hal ini perlu disampaikan untuk menghindari kebiasaan jelek di dunia nyata akan terbawa di dunia maya dan menimbulkan kembali efek negatif di dunia nyata.

Internet yang sehat adalah penggunaan internet secara berhati-hati, mengakses informasi yang baik-baik dan tidak mengakses hal-hal yang berbau negatif.

Membatasi informasi yang bersifat pribadi seperti data keluarga, alamat, dll serta pastikan foto/video yang diposting tidak akan merugikan diri sendiri atau orang lain.

Halaman:

Editor: Patriano Jaya Maleh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah